Berikut adalah tips yang bisa Anda lakukan untuk menjaga bunga hias dalam vas segar dan tahan lama, Dilansir oleh The Stir (26/07).
1. Letakkan bunga di air secepatnya
Jangan menunggu untuk meletakkan bunga ke air. Setelah memotong batang secara diagonal, Anda harus langsung memasukkan batang tersebut dalam air yang ada di vas. Ini mencegah bunga mengalami layu lebih cepat.
2. Aspirin
Anda mungkin tak tahu bahwa aspirin memiliki kegunaan lain selain untuk meredakan rasa nyeri. Caranya hancurkan aspirin dan larutkan dalam air sebelum memasukkan batang bunga ke dalamnya.
3. Hairspray
Seperti halnya rambut, kondisi bunga juga akan berdiri lebih lama jika diberikan sedikit semprotan hairspray. Tapi sebaiknya gunakan masker saat menggunakannya dan semprotkan pada bagian bawah tangkai, bukan pada daun atau kelopak bunga.
4. Jangan letakkan terlalu banyak bunga
Bila ingin bunga tahan lebih lama, sebaiknya jangan mengisi vas terlalu penuh. Beri ruang untuk sirkulasi udara antar bunga. Jika vas terlalu kecil atau penuh, bunga tak akan bisa bernapas dan lebih cepat layu.
5. Gunakan soda
Berikan setengah cangkir soda pada air dalam vas untuk membuat bunga tahan lama. Sebaiknya gunakan soda yang tidak berwarna untuk menjaga keindahan vas Anda.
Itulah beberapa cara mudah untuk membuat bunga dalam vas segar lebih lama. Kini Anda tak perlu khawatir jika bunga cepat layu. [merdeka]
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!